Monday, February 27, 2017

Lari Sore di Yas Marina Circuit - Abu Dhabi

Assalamu'alaykum wr wb

Bagi penggemar perlombaan balap mobil kelas utama atau biasanya disebut Grand Prix, istilah yang digunakan untuk kejuaraan reli dunia dan Formula satu, pastinya tidak asing lagi mendengar Yas Marina Circuit. Yas Marina Circuit adalah sirkuit balap mobil kedua yang berada di Middle East dan merupakan tempat diadakannya Grand Prix di Abu Dhabi yang terletak di Yas Island, dengan jarak tempuh 30 menit dari pusat kota.



Setiap hari selasa sore dan hari rabu malam ( khusus setiap rabu, ladies only yaaa), Yas Marina Circuit dibuka untuk publik mulai pukul 6 sore sampai jam 10 malam. Disana kita bisa lari atau jogging, naik sepeda, atau berjalan - jalan santai menikmati indahnya sunset di Yas Island.




Biasanya setiap hari selasa saya dan keluarga sering sekali menghabiskan waktu di Yas Marina Circuit terutama saat musim dingin tiba. Sehabis magrib saya mulai lari mengelilingi circuit yang satu putarannya berjarak hampir 6 KM atau tepatnya sekitar 5,55 KM. Kalau pak suamik dan si princess kadang - kadang suka naik sepeda mengelilingi circuit nya. Jangan khawatir kalau tidak punya sepeda, karena disana disediakan penyewaan sepeda juga.